Tulungagung – Polres Tulungagung beserta seluruh jajarannya menggelar bakti sosial dengan menyalurkan bantuan beras kepada masyarakat yang terdampak virus corona (covid-19).
Kapolsek Sumbergempol yang diwakili Wakapolsek Sumbergempol IPDA Thomas Hari Wibowo, S.sos bersama forkopincam Kec. Sumbergempol dan Bhabinkamtibmas dari rumah ke rumah (door to door), menyalurkan bantuan beras jenis premium kepada masyarakat di wilayah Kec. Sumbergempol, (24/07/2021).
Wakapolsek Sumbergempol, mengatakan, bantuan beras tersebut merupakan program dari TNI - Polri untuk memberikan bantuan kepada warga yang terdampak covid19, untuk penyalurannya kepada masyarakat kita lakukan secara bertahap dengan melibatkan seluruh anggota Bhabinkamtibmas dan Babinsa. “Mulai hari ini secara bertahap Kita salurkan untuk masyarakat kurang mampu dan mereka yang terdampak covid-19, Tentunya penyaluran kita sesuaikan dengan data dari anggota Bhabinkamtibmas yang turun mendata di lapangan”kata Wakapolsek. “Dan dengan dilibatkannya Bhabinkamtibmas, bantuan tersebut bisa tepat sasaran dan maksimal tersalurkan. Harapan Kami, ini bisa membantu dan meringankan warga yang membutuhkan untuk mencukupi kebutuhan sehari harinya”pungkasnya.
Disela kegiatan tersebut, Wakapolsek Sumbergempol juga mengimbau masyarakat untuk tetap disiplin mematuhi imbauan yang dikeluarkan pemerintah dan menjalankan protokol kesehatan pencegahan covid-19 selain itu Wakapolsek juga menghimbau bagi masyarakat yang mampu untuk menyisihkan sebagian rezekinya untuk membantu warga sekitar yang membutuhkan". (Mj0909)