Ditlantas Polda Jatim Bagikan Bansos Bagi Masyarakat Terdampak PPKM - Liputan Tulungagung
News Update
Loading...

Kamis, 29 Juli 2021

Ditlantas Polda Jatim Bagikan Bansos Bagi Masyarakat Terdampak PPKM



SURABAYA,- Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jatim, memberikan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat yang terdampak penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4.

Bantuan sosial (Bansos) ini berupa paket sembako maupun dalam bentuk uang yang diberikan kepada masyarakat. Mereka yang menerima bantuan ini yakni, tukang becak, pedagang klontong, tukang urut keliling maupun pedagang kaki lima.

Dengan kegiatan "Sedulure Lalu Lintas". Diharapkan bantuan untuk masyarakat yang terdampak PPKM ini bisa sedikit meringankan beban hidup masyarakat.

Masyarakat sendiri dihimbau untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes), dan tetap menerapkan 5M dengan mencuci tangan, menggunakan masker, menghindari kerumuman, menjaga jarak dan mengurangi mobilitas. (NN95)

Share with your friends

Give us your opinion
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done