Peserta Didik Sespimmen 63 di Tulungagung Melaksanakan Masdarwis, Local Heroes dan Kunjungan Ketokoh Agama - Liputan Tulungagung
News Update
Loading...

Rabu, 09 Agustus 2023

Peserta Didik Sespimmen 63 di Tulungagung Melaksanakan Masdarwis, Local Heroes dan Kunjungan Ketokoh Agama

 


TULUNGAGUNG - Dalam rangka Kegiatan Kuliah Kerja Profesi (KKP), Peserta Didik Sespimmen 63 juga melaksanakan beberapa kegitanan di Kabupaten Tulungagung, Rabu (09/08/2023).




Antara lain Kegiatan Masdarwis (Masyarakat sadar wisata) dengan tujuan memperoleh wawasan dan pemberdayaan pengetahuan terkait destinasi masyarakat di sekitar lokasi, Local Heroes dan Kunjungan Ketokoh Agama.


Kabag SDM Polres Tulungagung Kompol Sucipto, SH selaku koordinator pelaksaan kegiatan KKP di mengatakan kegiatan yang dilakukan oleh Peserta Didik Sespimmen Dikreg ke 63 TA 2023 di Kabupaten Tulungagung ini dalam rangka KKP Sespimmen Polri Angkatan 63.


“Dalam kesempatan tersebut, dilakukan oleh Serdik Sespimmen Angkatan 63 Kegiatan Masdarwis di lokasi Pasar Burung Boyolangu”, ujarnya.


“Di pasar burung, para Peserta Serdik melakukan dialog dengan beberapa pedagan dan pembeli”, sambungnya


Lebih lanjut Kompol Sucipto mengatakan, kegiatan lainnya yakni Local Heroes pada Aipda Oktafrian Witdiantoro.

 

“Aipda Oktafrian berinovasi dalam mendekatkan tugasnya dan bersatu dengan masyarakat, sekaligus menjadi teman curhat bagi warga ketika menghadapi kesulitan, sampai menemukan solusi, seorang Bhabinkatibmas Desa Rejosari Kecamatan Gondang Kabupaten Tulungagung membuat inovasi Kopi Curhat Pak Ndan”, terangnya.


“Inspirasinya inivasinya bermula karena setiap kali ketemu masyarakat selalu diajak ngobrol sambil ngopi. Lha kalau ngopi kan harus ke warung kopi. Lha ini, akhirnya saya muncul ide agar bisa ngopi dengan warga di mana saja. Bisa di pinggir sawah, di bawah pohon, atau di mana saja tanpa harus ke warung kopi,” sambungnya.


Selain itu para peserta Serdik Sespimmen Angkatan 63 juga Kunjungan Ketokoh Agama melaksanakan                                                                                       kegiatan dialog.


“Para peserta melaksanakan kunjungan ke pengasuh ponpes Al Badru Alaina Kyai Amu Sidiq Amanah, selesai bersilaturahmi juga berdialog langsung dengan Pengasuh Ponpes Al Badru Alaina Kyai Amu Sidiq Amanah”, tandas Kompol Sucipto. (restu)

Share with your friends

Give us your opinion
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done